HARI KELUARGA NASIONAL TINGKAT JATENG DI KABUPATEN GROBOGAN


NEWS MOTIVA GROBOGAN – Sesuai surat keputusan (SK) Presiden RI no. 39 tahun 2014, tentang Hari Keluarga Nasional (HARGANAS) yang dilaksanakan tiap tahun pada tanggal 29 juni. Hal tersebut dimaksudkan selain guna mensosialisasikan Program Kependudukan , namun juga Pembangunan Keluarga ( KKBPK ) dalam upaya membentuk karakter bangsa serta meningkatkan kesejahteraan.
Diharapkan seluruh masyarakat Indonesia dapat lebih melihat arti penting sebuah keluarga sebagai sumber kekuatan dalam membangun sumber daya manusia, sebagai wadah utama membina anak – anak yang nantinya akan tumbuh menjadi generasi – generasi yang tangguh, sehingga keluarga adalah bagian terkecil yang memiliki peran besar membawa kemajuan bagi bangsa dan negara.
Puncak peringan HARGANAS tingkat jawa tengah tanggal 28 sampai 29 juni 2019 bertempat di Kabupaten Grobogan, dihadiri oleh Gubernur Jawa Tengah, Pangdam IV/Diponegoro, Bupati Grobogan, Kapolres Grobogan dan Forkompinda Jateng maupun Kabupaten Grobogan. Dalam pengamanan ketat yang dilakukan oleh aparat kepolisian Polres Grobogan.
Tema peringatan Harganas XXVI 2019 ini adalah “Hari Keluarga: Hari Kita Semua”, dengan tagline “Cinta Keluarga, Cinta Terencana ”.Melalui tema dan tagline tersebut diharapkan mampu mendekatkan dan meningkatkan kembali interaksi antara anggota keluarga. Dimana, salah satunya terwujud dalam “ Gerakan Kemballi ke Meja Makan ”
Secara umum,peringatan Harganas XXVI 2019 memiliki tujuan  dalam meningkatkan peran serta pemerintah, mitra kerja, swasta, masyarakat dan keluarga tentang pentingnya penerapan delapan fungsi keluarga secara optimal, yang meliputi agama, sosial budaya, cinta kasih, perlindungan, reproduksi, sosialisasi dan pendidikan, ekonomi, serta lingkungan.( 01/YEHZ)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

KENDATI MASIH MENUNGGU SETIDAKNYA ADA KEPASTIAN UNTUK DISAHKAN

HUT PDIP KE-51 MEGAWATI SEBUT KEBENARAN PASTI MENANG

HARI INI PRABOWO - GIBRAN RESMI DILANTIK