AKBP ANDIKA BAYU ADHITTAMA RESMI JABAT KAPOLRES DEMAK


NEWS MOTIVA  DEMAK – Setelah menjabat sebagai Kapolres Ende wilayah Polda  Nusa Tenggara Timur, AKBP Andika Bayu Adhittama kini resmi menjabat Kapolres Demak menggantikan AKBP R Fidelis Purna Timoranto dengan jabatan barunya sebagai Kasubdit Penmas bidang Humas Polda Jawa tengah.

 

Upacara serah terima jabatan ( Sertijab ) di langsungkan pada jum’at ( 17/7/2020 ) di gedung Borobudur Polda Jawa tengah. Dalam sambutannya Kapolres baru Demak mengharapkan dukungan semua pihak agar dapat melanjutkan program - program yang telah di laksanakan Kapolres Demak sebelumnya guna mencapai hasil seperti yang diharapkan bersama.

 

Di tambahkannya tidak mungkin setiap pergantian Kapolres lalu mengubah kebijakan Kapolres sebelumnya, tentu harus melanjutkan apa - apa yang sudah di kerjakan. Sehingga program - program terus berlanjut secara berkesinambungan, selaras dengan tugas, peran dan fungsi POLRI yaitu melindungi, mengayomi, melayani masyarakat.

 

Sementara AKBP Fidelis Purna Timoranto menyampaikan ucapan terimakasih atas kerjasama yang terbangun dengan baik, sehingga selama menjabat sebagai Kapolres Demak situasinya dapat kondusif. Dirinya berharap akan di berikan kemudahan di tempat tugasnya yang baru serta meminta maaf jika ada kesalahan atau kekhilafan selama menjabat. ( 01/NM/Y. Suyoto )


Komentar

Postingan populer dari blog ini

PASKA DEBAT TERBUKA HADI - SUGENG BANJIR DUKUNGAN

WAGU PASLON YANG DIDUKUNG KALAH BERUJUNG INFORMASI SESAT

PRABOWO - GIBRAN DIPASTIKAN DAPAT MEMENANGI PEMILU 2024