SELURUH PERSONIL POLRI SIAP BERSINERGI DENGAN KEPALA DESA


 

NEWSMOTIVA NASIONAL – Guna meningkatkan optimalisasi kinerja aparatur Kepolisian Republik Indonesia terkait dengan peran , tugas serta fungsinya di masyarakat.  Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo pada (25/5/2021) menerima kunjungan dari Menteri Desa PDTT, A. Halim Iskandar dalam sebuah audensi di Mabes POLRI Jakarta Selatan.

 

Terkait hal tersebut Kapolri menjelaskan bahwa seluruh personil kepolisian akan melakukan pendampingan sekaligus edukasi kepada kepala desa. Ini dilkukan agar penggunaan Dana Desa benar -benar sesuai peruntukkannya dan berdampak secara langsung bagi kepentingan - kepentingan masyarakat, terutama kemajuan pembangunan ataupun peningkatan perekonomian pedesaan.

 

Edukasi dimaksud sesuai keterangan Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo lebih mengarah pada upaya meminimalisir penyimpangan penggunaan Dana Desa yang mungkin terjadi, dan jika ditemukan penyimpangan tentu akan ada sangsinya. Sehingga dipastikan impelementasi penggunaan anggaran dimaksud berjalan baik dan menguntungkan seluruh masyarakat desa.

 

“Kami akan memberikan pendampingan agar kepala desa dan masyarakat benar- benar dapat terlindungi, dimana pemerintahan desa dapat lebih focus dalam penggunaan Dana Desa secara tepat guna, sementara masyarakat desa sebagai penerima manfaatnya. Adapun sosialisasi kepada kepala desa dilakukan melalui vicon agar dimanfaatkan sebaik - baiknya.” Tegas Kapolri. (01/NM/Yehezkiel Suyoto)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

KENDATI MASIH MENUNGGU SETIDAKNYA ADA KEPASTIAN UNTUK DISAHKAN

HUT PDIP KE-51 MEGAWATI SEBUT KEBENARAN PASTI MENANG

HARI INI PRABOWO - GIBRAN RESMI DILANTIK