USMAN KANSONG RESMI DILANTIK SEBAGAI DIRJEN I K P DI KEMENKOMINFO


 

NEWSMOTIVA NASIONAL  - Jurnalis Senior lulusan Ilmu Komunikasi FISIP USU Medan Sumatera Utara Tahun 1994, Usman Kansong resmi menduduki jabatan sebagai Direktur Jenderal  ( Dirjen ) Informasi dan Komunikasi Publik ( IKP ) setelah dilantik Menkominfo Johnny G Plate, selasa ( 10/8/2021) berdasarkan Surat Keputusan Presiden No : 108/TPA/2021 tentang Pengangkatan Pejabat Tinggi Madya Kementerian Komunikasi dan Informasi ( KOMINFO ).

 

Sosok Usman Kansong  yang sempat menyelesaikan Pascasarjana Sosiologi di Universitas Indonesia ( UI )Tahun 2005 ini tentu tidak perlu diragukan lagi reputasinya. Mengingat selain sebagai senior Jurnalis bekerja di Harian Republika, Metro TV, dan terakhir menduduki jabatan Direktur Pemberitaan di Media Indonesia Tahun 2020 serta tercatat sebagai board Serikat Jurnalis hingga mendapat bea siswa Chavening di London dan Skotlandia.

 

Profesionalisme dan prestasi yang telah di raih baik dari dalam maupun luar negeri di bidang komunikasi diharapkan mampu menciptakan iklim sejuk, dalam perbaikan Informasi dan Komunikasi Publik yang sempat memburuk selama pandemi covid 19 akhir - akhir ini. Disamping akan memberi ruang yang luas pada partisipasi media lokal, penghargaan para pelaku media dan penggiat literasi yang turut berkontribusi dalam mendukung kinerja pemerintah di daerah masing - masing. ( 01/NM/YEHEZKIEL )

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PASKA DEBAT TERBUKA HADI - SUGENG BANJIR DUKUNGAN

WAGU PASLON YANG DIDUKUNG KALAH BERUJUNG INFORMASI SESAT

PRABOWO - GIBRAN DIPASTIKAN DAPAT MEMENANGI PEMILU 2024