PUAN – PRABOWO MENYAMBUNG GARIS YANG SEMPAT TERPUTUS

NEWSMOTIVA OPINIONS – Untuk dapat memenangkan Pemilihan Presiden ( PILPRES ) dalam sebuah Pemilihan Umum Langsung bukan hal mudah. Jika melongok sejenak kebelakang pada Pilpres tahun 2009 lalu, dua (2) tokoh politik hebat Megawati Soekarnoputri - Prabowo Subianto sempat menelan kekalahan, sehingga inilah yang patut menjadi pertibangan dalam sebuah kontestasi politik.

 

Seiring perjalanan waktu PDIP sukses memulihkan kepercayaan rakyat dan mendulang keberhasilan penuh baik jumlah kursi Legislatif, kepala daerah terpilih sekaligus presiden Joko Widodo dua (2) kali periode berturut - turut. Dengan demikian dalam Pemilu Pilpres yang sebenarnya waktuknya masih cukup jauh ini memungkinkan PDIP kembali dapat memenangkan.

 

Fenomena deklarasi dini Poros Prabowo - Puan, ataupun deklarasi Gaung Puan For Indonesia tidak akan berpengaruh kemungkinan - kemungkinan yang terjadi, mengingat hal tersebut hanya tindakan spekulatif politik dari kalngaan tertentu yang ingin merusak kosentrasi. Namun dari pucuk pimpinan kedua Partai PDIP dan GERINDRA sudah memiliki komitment kuat tersendiri.

 

“ Ibarat menyambung garis yang sempat terputus “ Kemenangan Puan - Prabowo pada pemilu nanti adalah saatnya, masing - masing harus memegang prinsip dan konsisten, tidak terpengaruh apapun yang mencuat ke publik. Mengingat kepercayaan rakyat pada figure calon presiden dan wakil presiden, mesin politik, kekuatan karisma terhadap Bung Karno dan presiden Jokowi sudah mengerucut.

 

Bisa jadi banyak diantara mereka yang menyangsikan kemenangan Puan - Prabowo dengan berbagai dasar ataupun alasan dan itu syah - syah saja. Namun apabila berbicara soal realitas serta pandangan obyektif dalam kontek politik, maka semua sudah dapat dipastikan. Bahkan kalau tidak ada kambing hitam yang dapat dikorbankan, akan terjadi sejarah baru pilpres calon tunggal. ( Yehezkiel Suyoto )


Komentar

Postingan populer dari blog ini

KENDATI MASIH MENUNGGU SETIDAKNYA ADA KEPASTIAN UNTUK DISAHKAN

HUT PDIP KE-51 MEGAWATI SEBUT KEBENARAN PASTI MENANG

HARI INI PRABOWO - GIBRAN RESMI DILANTIK